QRIS menjadi sebuah terobosan besar dalam dunia bisnis sebagai bentuk transformasi teknologi pembayaran. Dalam dunia bisnis kuliner atau F&B, Manfaat QRIS bukan saja sebagai instrumen pembayaran saja.
Bisnis kuliner adalah usaha di bidang makanan dan minuman atau food and beverages (F&B) yang menyiapkan, membuat produk makanan dan minuman, kemudian dipasarkan dan dijual kepada pelanggan.
Kuliner tidak hanya digunakan untuk menyebutkan suatu olahan atau sajian makanan, tetapi bisa meliputi berbagai bidang lainnya. Seperti seni kuliner, industri kuliner, bisnis kuliner, kuliner tradisional, dan kuliner internasional.
Dalam konteksnya dengan bisnis, kuliner bisa berupa restoran atau rumah makan, kafe atau kedai kopi, toko roti atau bakery, usaha katering, konter makanan kaki lima, hingga makanan setengah jadi atau frozen food.
Dalam bidang bisnis food service yang mengedepankan pelayanan yang manfaatnya dirasakan konsumen pada tempat tersebut. Sifat produknya adalah kuliner siap saji untuk langsung dikonsumsi pada waktu tersebut. Food service ini adalah restoran, warteg, food truck, warung laki lima, cafe, coffee shop dan catering.
Bisnis makanan dan minuman selain mengedepankan kualitas, jenis makanan, rasa, dan kenyamanan pelanggan, juga mulai memanfaatkan teknologi dalam operasional bisnisnya.
Salah satunya adalah memberikan kemudahan dalam pembayaran pelanggan. Teknologi self order sekaligus pembayaran menjadi kebutuhan bagi bidang bisnis F&B.
Self Order dan Pembayaran Menggunakan QRIS
Bayangkan bisnis F&B menghilangkan cara manual dengan menggunakan teknologi digital. Pelayanan akan menjadi lebih cepat bagi pelanggan. Operasional bisnis juga semakin cepat dan efisien.
Apa itu self order? Self order adalah layanan dalam bisnis F&B yang dilakukan pelanggan untuk memesan dan membayar secara mandiri tanpa melalui bantuan pelayan atau kasir. Semua dilakukan sendiri di atas meja menggunakan smartphone, tablet, atau perangkat lainnya.
Baca juga: Self Order Cafe, Restoran: Kurangi Antrian Percepat Pesanan
Caranya mudah dengan scan QR memunculkan menu, memesan dan membayar secara online menggunakan QRIS, dompet elektronik, transfer bank. Atau dapat juga mengakses link atau URL tertentu dalam bentuk menu digital.
Menggunakan sistem layanan self order pada cafe, restoran, rumah makan, memungkinkan pembayaran menggunakan QRIS secara dinamis dimana QRIS sudah mempunyai nilai atau nominal pembayaran sesuai pesanan.
Dengan adanya self order dan pembayaran digital ini memberikan manfaat bagi kedua pihak, baik bagi pemilik bisnis dan pelanggan. Hal ini membantu bisnis cafe, restoran, rumah makan, dll dikelola dengan cara modern dan terpercaya.
Manfaat QRIS untuk Bisnis F&B: Cafe, Restoran, Rumah Makan, dll
QRIS diinisiasi oleh Bank Indonesia untuk menyatukan seluruh QR code dalam sebuah sistem tunggal dan menciptakan sistem pembayaran yang lebih efisien untuk publik.
QRIS menjadi channel pembayaran yang paling banyak digunakan saat ini karena mudah, cepat, dan praktis. Banyak instrumen pembayaran yang dapat digunakan dalam membayar melalui QRIS.
Instrumen pembayaran yang mendukung pembayaran QRIS seperti dompet elektronik atau e-wallet OVO, DANA, Gopay, LinkAja, aplikasi mobile banking, dll.
Nominal transaksi QRIS pada 2024 ini sudah menembus Rp42 triliun dengan volume transaksi mencapai 374 juta transaksi QRIS yang dilakukan oleh 50,5 juta pengguna dan pada 31,71 juta merchant.
Begitu masifnya QRIS dalam dunia bisnis juga tidak lepas dari 119 penyelenggara QRIS yang terdaftar secara resmi, yaitu 72 penyelenggara merupakan bank, 43 penyelenggara merupakan fintech, dan sisanya adalah penyelenggara switching.
Bagi pelanggan usaha F&B, keberadaan QRIS memungkinkan mereka melakukan pembayaran dengan aplikasi apapun dengan QR yang sama.
Bagi dunia F&B manfaat QRIS sangat menguntungkan bagi bisnis karena banyak keuntungan yang didapat.
1. Pembayaran jadi lebih cepat
Pembayaran melalui QRIS oleh pelanggan dilakukan secara real-time dan aman menggunakan berbagai aplikasi pembayaran seperti e-wallet dan mobile banking hanya dengan satu kode QR.
QRIS sangat memudahkan baik bagi bisnis F&B dalam menerima pembayaran maupun bagi pelanggan dalam melakukan transaksi, meningkatkan efisiensi dan kepuasan konsumen.
2. Memudahkan proses transaksi
Dengan menggunakan QRIS, pebisnis F&B tidak perlu menyediakan banyak QR code untuk menerima pembayaran dari berbagai aplikasi pembayaran. Cukup satu QR code dari QRIS, bisnis bisa menerima pembayaran dari berbagi aplikasi pembayaran berbeda.
QRIS dinamis memudahkan pelanggan dalam membayar karena sudah tidak perlu lagi memasukkan nominal. QRIS dinamis ini dapat diintegrasikan dengan sistem POS yang menggunakan layanan self order yaitu Fasty, sehingga pesan dan bayar hanya di atas meja saja oleh pelanggan. Pengalaman yang menyenangkan bagi pelanggan.
3. Memperluas jangkauan pasar
Hadirnya QRIS sebagai media pembayaran dalam bisnis F&B dapat memperluas jangkauan pasar. Hal ini dapat menghadirkan pelanggan lebih banyak karena adanya pembayaran digital yang mudah.
Untuk bisnis F&B yang mempunyai layanan delivery atau pesan antar bisa mendapatkan pasar yang lebih luas lagi dengan kemudahan pembayaran menggunakan QRIS, seperti restoran, rumah makan, pujasera, food truck, dll.
Baca juga: 13 Tips Memilih Nama Usaha Makanan Kreatif dan Unik
4. Meningkatkan peluang penjualan
Pelanggan yang bertransaksi dengan nyaman cenderung melakukan pembelian lebih banyak dan berulang. Dalam bisnis F&B, menyediakan kenyamanan transaksi dan pelayanan akan memberikan pengalaman yang menyenangkan dan lebih bagi pelanggan.
Dari pengalaman pelanggan itu dapat memberikan efek dengan mengajak teman, saudara, atau keluarga untuk ikut atau merekomendasikan bisnis F&B kamu sehingga menambah pelanggan.
5. Pencatatan transaksi otomatis dalam sistem POS Kasir
Dalam sistem POS yang baik bagi bisnis F&B, semua pemesanan dan pembayaran saling terintegrasi. Bahkan, untuk sistem POS yang tidak biasa, semua serba digital.
Kemudahan dalam self order dan pembayaran sekaligus sangat memberikan banyak keuntungan baik bagi bisnis dan juga pelanggan.
Transaksi pembayaran yang menggunakan QRIS yang berhasil langsung tercatat secara otomatis di dalam sistem POS kasir begitu pembayaran selesai dilakukan. Kasir tidak perlu lagi harus membuat pencatatan secara terpisah atau mencatat pembayaran dua kali.
Risiko kesalahan manusia karena pencatatan transaksi yang terlewat juga dapat diminimalisir karena transaksi sukses menggunakan QRIS tadi juga bisa dicek dari halaman history karena tercatat otomatis.
Agar manfaat QRIS pembayaran semakin terasa, pastikan pula bahwa bisnis F&B kamu seperti cafe, restoran, rumah makan, dll juga sudah didukung sistem POS kasir yang andal dan terbukti berkualitas.
Fasty memberikan solusi untuk bisnis F&B dengan banyak fitur dalam sistemnya yang saling terintegrasi, seperti self order, menu digital, pembayaran online, manajemen pemesanan, manajemen produk, laporan bisnis, dll.
6. Menyediakan lebih banyak alternatif pembayaran
Pelanggan menginginkan semua hal dilakukan dengan mudah. Mulai dari pemesanan hingga pembayaran. Pembayaran yang mudah juga meningkatkan kepuasan pelanggan seperti alternatif pembayaran yang memudahkan.
Dengan adanya jenis pembayaran yang bervariasi, pelanggan dapat memilih pembayaran yang mereka sukai. Hal ini memberikan rasa aman, percaya, dan pengalaman yang menyenangkan bagi pelanggan.
7. Memudahkan pelacakan dan analisis keuangan bisnis
Dengan adanya sistem pembayaran digital melalui QRIS pada bisnis F&B, pemilik bisnis dapat memantau transaksi penjualan yang didapatkan secara real-time. Semua laporan transaksi terekam dengan baik. Sehingga memudahkan pelacakan dan bisa mengeceknya satu per satu.
Nah, dengan banyaknya manfaat QRIS di atas, pemilik usaha F&B wajib menyediakan QRIS dalam bisnisnya. QRIS pun sekarang mudah didapat.
Tidak ada salahnya kamu mendapatkan QRIS sekarang, sekaligus mendapatkan sistem pengelolaan untuk bisnis F&B seperti cafe, restoran, rumah makan, bar, karaoke, pujasera, food truck, dll yang modern dan otomatis menggunakan sistem POS terbaik.
QRIS Resmi dari Fasty Gratis
Mendapatkan QRIS resmi untuk pembayaran bisa melalui Fasty dengan gratis. Sebagai sistem POS yang terintegrasi, Fasty mendukung pembayaran menggunakan QRIS melalui self order.
Tersedia paket berlangganan Fasty untuk bisnis cafe, restoran, rumah makan, pujasera, food truck, dll mulai dari paket Basic dan Pro.
Kamu dapat mengaktifkan pembayaran digital di Fasty untuk bisnis F&B agar dapat menerima pembayaran melalui QRIS, dompet elektronik (Gopay, OVO, DANA, LinkAja, SpeedCash), dan virtual account bank, selain pembayaran tunai.
Apa itu Fasty?
Fasty bukan aplikasi POS biasa, terdapat banyak sistem dan fitur yang bermanfaat bagi bisnis F&B seperti cafe, restoran, rumah makan, dll, seperti:
- QR Menu Digital dengan Self Order (pesan dan bayar dari meja).
- Sistem Merchant POS lengkap.
- Integrasi Order – Kasir – Kitchen dalam satu platform.
- Terima pembayaran online melalui QRIS, e-wallet, bank, dan tunai.
- Manajemen pesanan.
- Manajemen produk dan kelola bisnis.
- Laporan real-time penjualan.
Fasty membantu bisnis F&B memberikan pengalaman teknologi bagi pebisnis dan pelanggan. Untuk mendapatkan sistem POS dengan sistem yang lengkap hubungi Fasty sekarang juga.
https://www.linkedin.com/in/teguh-hartono |
https://iamteguh.medium.com
- Manfaat Menu Digital untuk Bisnis FnB - August 26, 2024
- Manfaat QRIS bagi Bisnis FnB - August 22, 2024
- Peluang Usaha Cafe Modal 5 Jutaan dan Hitungannya - August 7, 2024